Hello World MIDlet

Posted in: Knowledge by krisnarengga on May 19, 2009

Berikut ini merupakan listing program java yang akan menampilkan Alert hello world pada emulator J2ME. Listing program ini dapat ditulis menggunakan editor Textpad ataupun Netbeans. Di bawah ini akan dijelaskan cara kompilasi listing program dengan WTK ataupun dengan menggunakan editor Netbeans secara langsung.

Listing Program HelloMIDlet.java
import javax.microedition.midlet.*;
import javax.microedition.lcdui.*;

{
alert = new Alert(“Hello”, “Hello World”, null, AlertType.INFO);
exit = new Command(“EXIT”,Command.EXIT,1);
alert.addCommand(exit);
alert.setTimeout(Alert.FOREVER);
alert.setCommandListener(this);
}
public void startApp() {

if(display == null)
{
display = Display.getDisplay(this);
display.setCurrent(alert);
}
}

public void destroyApp(boolean unconditional) {
}

destroyApp(true);
}
}
}
Penjelasan Listing Program

import javax.microedition.midlet.*; import javax.microedition.lcdui.*;
Kedua package di atas merupakan package utama dalam pembuatan aplikasi MIDlet di J2ME. Dimana di dalam package ini berisi class – class yang menangani user interface pada aplikasi J2ME.

public class HelloMIDlet extends MIDlet implements CommandListener {
untuk membuat aplikasi J2ME maka class yang kita buat harus diturunkan dari class MIDlet. Disini kita menggunakan interface CommandListener karena kita akan menggunakan beberapa tombol untuk mengontrol aplikasi.


public HelloMIDlet() {alert = new Alert(“Hello”, “Hello World”, null, AlertType.INFO); exit = new Command(“EXIT”,Command.EXIT,1); alert.addCommand(exit); alert.setTimeout(Alert.FOREVER); alert.setCommandListener(this);

Blok listing ini merupakan konstruktor yang akan menginisialisasi objek – objek yang akan dipergunakan. Alert akan ditambahkan sebuah tombol exit untuk keluar dari aplikasi. Secara normal selang waktu munculnya alert hanya beberapa detik saja, tetapi dengan kita set waktu timeout alert dengan Alert.FOREVER makan alert akan selalu muncul pada layar aplikasi.

public void startApp() { }
public void pauseApp() { }
public void destroyApp(boolean unconditional) { }

Ketiga method diatas merupakan method-method yang harus dioverride / ditulis pada aplikasi. Karena aplikasi MIDlet secara umum digambarkan dengan 3 siklus ini. startApp yaitu pada saat aplikasi mulai berjalan, pauseApp pada saat aplikasi dihentikan sementara dan destroyApp pada saat keluar dari aplikasi.

public void commandAction(Command c,Displayable d) {
if(c == exit) {
notifyDestroyed();

destroyApp(true);
}
}

Method commandAction merupakan method yang harus dioverride karena kita mengimplementasi interface CommandListener. Di dalam method ini kita bisa mendefinisikan aksi – aksi yang harus dilakukan ketika sebuah tombol ditekan.


public class HelloMIDlet extends MIDlet implements CommandListener {
private Alert alert = null;
private Command exit = null;
private Display display = null;

public HelloMIDlet()

public void pauseApp() {
}

public void commandAction(Command c,Displayable d)
{
if(c == exit)
{
notifyDestroyed();

 

private Alert alert = null; private Command exit = null; private Display display = null;

Pada ketiga baris ini kita menyiapkan 3 objek yang akan kita pergunakan dalam aplikasi. Ketiga objek tersebut yaitu alert dipergunakan untuk menampilkan tulisan Hello World, exit merupakan tombol yang dipergunakan untuk keluar dari aplikasi dan display merupakan handle layar utama dari aplikasi J2ME

 

}

Pemrograman Awal J2ME

Posted in: Knowledge by krisnarengga on May 19, 2009

Installasi SDK dan Editor

Proses instalasi JDK 5.0

Pada saat Anda men-download Java Development Kit (JDK) versi 5 , maka anda akan mendapati file jdk-1_5_0_xxx.exe yang dapat digunakan untuk instalasi JDK versi 5.

1. Jalankan program ini dengan klik ganda.
2. Tekan tombol Next untuk menginstall JDK.

3. Tunggu proses instalasi hingga selesai.

Setting Environtment Variable pada windows : Kita melakukan setting Environtment Variable pada windows agar system mengenal dimana java home berada.

1. Pilih Control Panel > System, pilih tab Advanced dan klik Environment Variables kemudian edit variable Path di System Variables tambahkan direktori java home di variable tersebut, sebagai contoh direktori java home pada komputer penulis adalah “C:Program FilesJavajdk1.5.0_16bin”.



2. Setelah itu tes apakah compiler dan java runtime sudah dikenali oleh system. Caranya adalah dengan mengetikkan command javac (compiler) dan java (runtime) pada command prompt. Apabila pada command prompt menampilkan command lengkap dari program tersebut di atas maka setting environtment variable pada system sudah benar.

Proses instalasi WTK 2.5 :
1. Jalankan program ini dengan klik ganda.
2. Tekan tombol Next untuk menginstall JDK.
3. Apabila ada permintaan tentang JVM Location maka arahkan direktori ke Java Home (“C:Program FilesJava jdk1.5.0_16”).
4. Tunggu proses instalasi hingga selesai. Untuk proses intalasi editor Textpad dan Netbeans secara umum sama saja dengan cara penginstalan software aplikasi yang lain.

Mengenal J2ME

Posted in: Knowledge by krisnarengga on May 19, 2009

Pengenalan J2ME

J2ME (Java 2 Platform Micro Edition) adalah bagian dari platform Java yang merupakan kumpulan dari Java API untuk pengembangan software yang bersifat kecil, ramping dan hemat memori. J2ME sangat populer untuk pengembangan game pada mobile device dan pengembangan aplikasi-aplikasi mobile. Pada taraf pengembangan aplikasi J2ME memiliki emulator yang dapat dipergunakan untuk tes aplikasi pada komputer pengembang, sehingga pengembang dapat lebih mudah melakukan coding, testing dan debugging pada emulator yang terdapat di PC.

J2ME terbagi menjadi 2 bagian, bagian pertama merupakan platform yang dipergunakan untuk mengembangkan aplikasi pada taraf small mobile device sedangkan bagian kedua merupakan platform yang dipergunakan untuk mengembangkan aplikasi pada taraf smart phone mobile device. Untuk taraf small device biasa menggunakan Connected Limited Device Configuration (CLDC) sedangkan untuk taraf smart phone menggunakan Connected Device Profile (CDC). Di bawah ini merupakan gambaran yang merepresentasikan hubungan J2ME dengan Java Platform yang lain.


Pengenalan CLDC, MIDP dan MIDlet

CLDC merupakan kumpulan dari library Java yang ditujukan untuk pengembangan aplikasi dengan taraf small mobile device. CLDC didesain secara khusus agar aplikasi yang dibuat dengan library di CLDC dapat berjalan pada kondisi memori yang terbatas, supply power atau tenaga yang kecil dan kemampuan grafis yang minimum. Konfigurasi dari CLDC terdiri dari set-set library dasar dan fitur dasar dari virtual machine yang diimplementasikan kedalam lingkungan J2ME. Di bawah ini merupakan gambaran dari CLDC Platform.

Mobile Information Device Profile (MIDP) merupakan kumpulan dari library Graphical User Interface (GUI) API. Di dalam MIDP juga terdapat API untuk kepentingan pengembangan aplikasi yang berbasiskan grafik 2D seperti mobile game. Sedangkan MIDlet merupakan aplikasi mobile yang ditulis menggunakan bahasa pemrograman Java oleh software developer. MIDlet dapat ditulis sekali dan dapat berjalan pada setiap mobile device yang mendukung spesifikasi Java Mobile.


Software Tool J2ME

Software Development Kit (SDK) yang dipergunakan untuk memulai pembuatan aplikasi J2ME antara lain :
• JDK 5.0 (http://java.sun.com/javase/downloads)
• Java Wireless Toolkit 2.5 for CLDC (http://java.sun.com/products/sjwtoolkit)

Sedangkan untuk editor dalam pembuatan aplikasi J2ME dapat mempergunakan software-software di bawah ini :
• Textpad 5.x (http://www.textpad.com/download)
• Netbeans 6.1 (http://download.netbeans.org/netbeans/6.1/final)
Software Netbeans yang didownload sebaiknya memiliki fitur lengkap (complete version).

Tags: ,
« Older PostsNewer Posts »